Suatu hari sepulang dari pasar, Ibu membawa seekor kucing di mobil. Pemandangan seperti itu sudah biasa bagi kami, anak-anaknya. Ibu ini seperti ibu asuh bagi bayi-bayi kucing yang terlantar di pasar, di jalanan, di manapun. Bahkan beberapa kali Ibu sengaja membeli kucing dari tukang serabutan di pinggir jalan. Lalu kucing-kucing itu dibawa pulang untuk dicintai, diasuh, dan diberi makan selayaknya anak-anaknya sendiri.